--> Skip to main content

Tips Kulakan Beras keAgen untuk Toko Kelontong Anda

Tips Kulakan Beras keAgen untuk Toko Kelontong Anda-Beras merupakan barang toko kelontong yang paling dicari konsumen karena itu rugi jika sebuah toko kelontong tidak menyediakan beras karena barang tersebut bisa menjadi barang pancingan agar konsumen mau berbelanja ke toko kelontong anda.Bahkan tak jarang beras dijadikan media untuk mempromosikan sebuah toko kelontong baru yaitu dengan cara menjual beras dengan harga yang sangat murah.Pebisnis toko kelontong biasanya kulakan/belanja beras keagen langsung umumnya dijual dalam kemasan karung plastik ada yang berisi 50 kg,20 kg atau 10 kg.Konsumen sendiri kebanyakan memilih membeli beras eceran atau literan ketimbang beras kemasan 20 kg atau 10 kg karena lebih hemat.
Agen Beras
Pasokan Beras ke Agen
Keuntungan lain bagi konsumen jika membeli beras eceran adalah konsumen bisa melihat kualitas beras secara langsung karena biasanya beras tesebut diletakkan ditempat khusus misalnya ember plastik atau kotak kayu sehingga bila berasnya bagus akan langsung ketahuan sehigga tak jarang konsumen akan membeli banyak beda jika beras tersebut sudah dikemas akan sulit mengetahui kualitas beras karena biasanya hanya diberi sampel sedikit.Oleh karena itu jika toko anda akan berjualan beras anda harus memperhatikan kualitas beras tersebut jadi tidak asal kulakan.Salah satu cara agar anda bisa mendapatkan kulitas beras yang terbaik adalah dengan cara memilih agen beras yang tepat karena jika anda salah pilih bisa saja anda akan mendapatakan beras dengan kulitas yang kurang bagus.Lalu bagaimanakah cara memilih agen untuk kulakan beras agar mendapatkan beras yang terbaik?Berikut penjelasan selangkapnya:
  1. Pilihlah Agen yang khusus menjual beras.Dipasaran terdapat agen yang tidak hanya menjual beras tapi menjual barang-barang lainnya atau toko grosir sembako dan ada agen khusus beras.Menurut saya agen yang khusus menjual beras atau agen beras memiliki banyak kelebihan diantaranya jenis beras yang dijual sangat variatif ada beras IR,Pandan wangi,Beras pera,beras ketan dan lain-lain dengan banyaknya pilihan anda bisa menyesuaikan dengan kebutuhan toko anda misalnya konsumen menginginkan beras dengan kuaitas super anda bisa dengan mudah mendapatkannya atau konsumen menginginkan beras yang super murah anda juga bisa mendapatkannya.
  2. Pilihlah Agen Beras yang besar.Berdasarkan jumlah stoknya agen beras dibedakan menjadi dua jenis yaitu agen beras besar dan agen beras kecil.Untuk mengetahainya anda bisa lihat berapa stok berasnya semakin banyak semakin bagus karena selain pilihannya banyak harganya juga bisa lebih murah.Lihat juga pasokan keagen beras tersebut biasanya agen beras yang besar sekali datang menggunakan angkutan jenis truck.
  3. Pilhlah agen beras yang menyediakan layanan antar.Umumnya agen beras menyediakan layanan antar namun ada juga yang harus mengambil sendiri.Jika anda ingin bisnis beras anda lancar usahakan memilih agen beras yang menyediakan layanan antar Karena akan mempermudah ketersediaan stok beras.Jika anda akan berlangganan keagen beras tersebut jangan lupa untuk meminta nomor telepon jadi sewaktu-waktu anda butuh tinggal menghubungi langsung namun saran saya biarpun anda bisa pesan lewat telepon sebaiknya anda melihat/mengecek kualitas berasnya terlebih dahulu karena jika anda tidak melihat dulu kadang-kadang berasnya tidak sesuai dengan keinginan anda.
Tips kulakan beras keAgen untuk toko kelontong anda diatas hanyalah berdasarkan pengalaman pribadi mungkin berbeda dengan pengalaman anda.Jika anda memiliki pengalaman lain alangkah senagnnya jika anda mau berbagi disini.semoga bermanfaat.Jangan Lupa simak juga : Cara Memulai Usaha Toko Kelontong dengan 3 Langkah 
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar