--> Skip to main content

Adsense Lesu Perlukah Merintis Bisnis Online Lain?

Adsense Lesu Perlukah Merintis Bisnis Online Lain?-Hampir 2 bulan ini penghasilan adsense saya tak kunjung pulih seperti sedia kala memang sih kadang sesekali kembail normal tapi kebanyakan lesunya.Namanya juga manusia kalau biasanya dapat sekian eh tahu-tahu dapatnya lebih kecil pasti kecewa tapi akhirnya saya harus menyadari namanya juga bisnis digital perkembangannya tidak bisa ditebak.Untungnya beberapa penayang juga merasakan hal yang sama bahkan lebih parah dari saya bayangkan dengan trafik 1000 per hari penghasilannya kurang dari $1 padahal dulunya bisa.

Dropship

Dari beberapa informasi yang saya baca hal ini bisa disebabkan karena para pemasang iklan menunggu perkembangan setelah akhir tahun mereka habis-habisan mengeluarkan budget iklan namun anehnya hingga hari ini memasuki akhir bulan maret belum juga pulih seperti sedia kala.Ada juga yang mengatakan bisnis iklan digital sekarang semakin ketat persaingannya sehingga mau tidak mau iklan dengan budget rendah pun diterima google sehingga nilai klik iklannya kecil.Entahlah mana benar yang pasti sampai hari ini penghasilan masih dibawah rata-rata dari 2 bulan sebelumnya.

Hal ini tentu menimbulkan kebimbangan apa yang sebaiknya dilakukan kedepannya? Saya sendiri sebenarnya masih bisa menerima kenyataan terbukti saya masih tetap rajin posting tiap hari.Namun sebagai blogger yang ingin menghasilkan uang lebih dari internet tentu akan berusaha mencari jalan keluar agar penghasilan bisa meningkat.akhir-akhir ini terbesit keinginan untuk mencoba peruntungan bisnis online lain misalnya affiliasi,dropship atau jual produk sendiri.

Namun dari ketiga jenis bisnis online tersebut yang paling mungkin dilakukan adalah bisnis dropship(memasarkan produk orang lain),Kenapa? karena modalnya relatif kecil karena saya tidak perlu memiliki stok produk dan bisa berjalan beriringan dengan bisnis adsense faktanya beberapa sahabat blogger penayang adsnese nyambi jualan produk.Caranya juga cukup mudah saya cukup mencari toko online yang menyediakan bisnis dropship kemudian saya tinggal membuat website toko online.Baca juga : Cara Cerdas Menentukan Produk yang akan dijual di Toko Online 

Platform websitenya juga tidak harus yang berbayar cukup menggunakan blogspot custom domain sudah temasuk bagus karena saya lihat masih banyak toko online yang menggunakan blog gratisan.Kebetulan saya juga dari dulu tertarik ingin mencoba bisnis dropship namun belum pernah kesampaian.Namun sejak saya menemukan toko online yang kredibel dan produknya juga banyak dibutuhkan orang keinginan untuk menekuni bisnis dropship semakin kuat.

Meskipun kelihatannya mudah namun merintis sebuah bisnis dropship tidaklah mudah selain butuh promosi saya juga harus pandai-pandai meyakinkan pembeli karena saya tidak memiliki produknya ibaratnya jual gambar ditambah lagi saya belum berpengalaman.Inilah yang menjadi pertanyaan buat saya perlukah saya merintis bisnis online lain?
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar