--> Skip to main content

Trafik Organik Awal yang Bagus Bagi Blog Baru

Trafik Organik Awal yang Bagus Bagi Blog Baru-Membangun sebuah blog baru merupakan pekerjaan yang  cukup menyita tenaga,waktu dan pikiran apalagi jika blog tersebut dibangun dengan mengunakan domain dan hosting berbayar.Awal tahun 2016 lalu saya berkesempatan mencoba merasakan  platform WP hosting berbayar dengan domain infopojok.com.Meskipun usia domainnya sudah menginjak 2 bulan namun sampai saat ini baru berisikan 6 artikel.Baca juga : Kerja Keras Membangun Blog Jilid 2

Kok sedikit banget artikelnya? Ya begitulah karena memang saya tidak terlalu ngoyo untuk membangun blog tersebut bahkan pada bulan pertama saya biarkan tanpa posting.Baru pada bulan kedua(Februari) mulai saya isi artikelnya namun karena harus berbagi waktu untuk mengelola blog ini saya hanya menargetkan beberapa artikel perbulannya targetnya sih minimal 100 artikel per tahun.Karakter blog WP sedikit berbeda dengan blogspot seperti yang saya pakai di blog ini kalau blogspot artikel akan cepat terindeks google maklum nebeng nama besar blogspot jadi cepat dikenal mesin pencari sedangkan WP butuh waktu lebih lama karena blog mandiri apa-apanya serba baru.

Rencananya blog tersebut akan saya jadikan niche bisnis pertimbangannya karena saya punya pengalaman berbisnis jadi lebih mudah membuat artikelnya dan berdasarkan pengalaman saya menulis artikel di beberapa blog ternyata posisinya cukup bagus dipencarian.Langkah pertama yang sudah saya lakukan adalah mempopulerkan branding “Info Pojok” di internet caranya dengan membuat halaman fanspage facebook(terbukti bisa nongkrong dihalaman awal),membagikan Artikel ke facebook,twitter dan Gplus selain itu saya juga memberikan backlink dari blog saya sendiri.

Saya belum mencoba mencari backlink dari komentar,social bookmark,web directory atau guest post pertimbangannya karena artikelnya belum banyak rencananya jika blog sudah mulai terindeks yang ditandai dengan adanya trafik organik saya baru akan mulai memperbanyak artikel paling tidak sampai 30 artikel.Hari ini ketika saya mengecek statistik blog melalui plug in jet pack Alhamdulillah ternyata blog tersebut sudah mendapatkan trafik organik meskipun masih kecil itu merupakan perkembangan yang positif.Untuk lebih jelasnya silahkan lihat screenshoot dibawah ini.

Trafik organik
Statistik blog via Jetpack

Mengetahui fakta ini tentunya saya senang karena dengan mendapatkan trafik organik blog baru akan lebih cepat berkembang karena mesin pencari sudah mulai mengenali blog walaupun target utama saya google toh ternyata blog tersebut dapat trafik organik juga dari bing.Satu hal lagi karena saya membangun niche blog maka saya butuh kata kata kunci tertentu supaya trafiknya bagus dan saya sudah me-listing 100 kata kunci.Bagaimana kelanjutan perkembangan niche blog saya yang baru tersebut Selalu Kujungi blog ini yah!
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar