--> Skip to main content

Blog Pintu Gerbang Menuju Bisnis Online

Blog Pintu Gerbang Menuju Bisnis Online-Berjualan produk lewat internet saat ini sudah bukan sesuatu yang aneh buktinya diperumahan saya kerap melihat jasa ekspedisi mengantarkan barang kerumah salah satu warga.Melihat fakta ini tak jarang bisa memotivasi orang untuk berbisnis online dimana yang tadinya hanya berjualan produk secara offline lalu mulai melirik untuk berjualan secara online.

Namun terkadang keinginan tersebut tidak didukung pengetahuan yang cukup tentang bisnis online seperti yang terjadi pada teman saya yang ingin berjualan buku cetak secara online.Teman saya ini bertanya kepada saya bagaimana caranya berjualan secara online? saya jawab saja, "Kenapa tidak berjualan melalui blog saja bisa gratis lho!" teman saya bertanya lagi," Blog itu apa?".

Mengetahui teman saya sama sekali tidak tahu apa itu blog akhirnya saya jelaskan satu persatu sambil saya perlihatkan contoh-contoh blog yang menjual produk sehingga teman saya tertarik untuk membuat blog.Karena teman saya awam sekali tentang blog mau tidak mau saya harus mengajarkan cara membuat blog dan itu tidak cukup hanya sekali pertemuan saja.

Bisnis online blog

Dengan Blog Terbuka Lebar Kesempatan Merintis Bisnis Online

Tak bisa dipungkiri jika anda mampu mengelola dan membangun sebuah blog mulai dari membuat blog,membuat artikel,desain blog,mendatangkan pengunjung anda akan lebih mudah untuk memulai bisnis online.Beberapa bisnis online yang bisa dilakukan melalui blog:

1.Binsis Google Adsense

Bisnis yang berbasis konten ini telah terbukti melahirkan blogger-blogger sukses berpenghasilan fantastis.Begitu besar daya tarik google adsense sehingga yang belum mengerti blogpun jadi tertarik ingin menekuni bisnis adsense sampai-sampai mau berhenti kerja.Meskipun demikian tidak mudah untuk merintis bisnis ini hanya orang yang mau kerja keras,ulet dan tekun yang bisa sukses karena dibutuhkan blog yang berkinerja bagus.

2.Jual produk

Jika anda sudah mampu mendatangkan pengunjung keblog anda apalagi pengunjungnya tertarget kesempatan untuk menjual produk baik produk sendiri atau menjadi dropshipper semakin besar.Apalagi jika anda mampu membuat artikel marketing yang menggigit peluang terjadi penjualan sangat besar.Namun kemampuan membuat artikel marketing yang baik memerlukan banyak latihan makanya jika anda terbiasa menulis diblog kemampuan menulis anda akan semakin terasah.

Selain itu jka anda sudah mahir ngeblog anda bisa menentukan produk apa yang paling bagus untuk dijual secara online,menentukan kata kunci apa yang akan dibidik untuk blog dan artikel seperti apa yang akan dibuat,promosi blog sehingga lebih cepat berkembang dibandingkan jika sama sekali belum mengenal blog seperti teman saya tadi untuk sekedar memasukkan gambar produk saja belum bisa.
Baca juga : Cara Mudah Buka Toko Online Bagi Pemula

2.Jasa penulisan artikel

Jika anda sudah mahir ngeblog saya yakin anda bisa menulis artikel dengan cepat sehari mungkin bisa 5-10 artikel.Kemampuan anda dalam menulis artikel bisa menjadi peluang bisnis online yaitu jasa penulisan artikel.Jika artikel anda SEO nya bagus saya yakin banyak peminatnya apalagi bagi pemain adsense butuh artikel yang unik.

Mengingat begitu bermanfaatnya kemahiran dalam ngeblog khususnya jika anda ingin menekuni bisnis online karena blog merupakan pintu gerbang menuju bisnis online tak ada salahnya jika anda mendalami bagaimana cara ngeblog yang baik.Anda tidak harus mengeluarkan modal yang banyak karena cukup bermodalkan komputer dan koneksi intetnet anda sudah bisa ngeblog dengan menggunakan blog gratisan seperti di blogspot atau wordpress
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar