--> Skip to main content

Cara Jitu Mencari Ide Artikel Berbasis Pengunjung Blog

Cara Jitu Mencari Ide Artikel Berbasis Pengunjung Blog-Pernahkah anda menganalisa isi dari komentar-komentar yang masuk keblog anda?Saya menduga sebagian besar blogger jarang melakukannya padahal komentar memiliki arti penting yang tidak bisa diremehkan karena komentar bisa menjadi indikator apakah artikel anda menarik atau tidak.Jika artikel-artikel diblog anda sepi komentar akan berdampak pada tingkat kepercayaan pengunjung.Saya sendiri sangat menyukai berkunjung kesebuah blog yang komentarnya banyak karena saya yakin blog tersebut memiliki nilai lebih walaupun tidak bisa dipukul rata demikian karena ada juga blog blog yang justru tidak mengizinkan komentar misalnya blog yang digunakan khusus untuk optimasi adsense.

Ide Artikel

Komentar sejatinya merupakan media komunikasi 2 arah antara admin dan pengunjung sebuah blog sehingga tak jarang kemudian muncul pujian,sanggahan,pertanyaan atau  bahkan cacian.Hal tersebut sudah umum dalam dunia blogging.Namun tahukah anda komentar yang berupa pertanyaan ternyata berpengaruh terhadap traffik?Hal ini saya ketahui dari pernyataan sahabat-sahabat blogger terutama blogger pemula bahwa mereka lebih menyukai blog yang adminnya responsif menjawab pertanyaan sehingga tak jarang mereka menjadi pengunjung setia.Pernyataan ini menurut saya ada benarnya karena saya sendiri sering mengajukan pertanyaan melalui blog jika memang artikel tersebut bermanfaat dan saya selalu menunggu-nunggu jawaban artinya bolak-balik mengunjungi blog tersebut dan kadangkala meskipun pertanyaan tersebut sudah dijawab saya masih tetap mengunjungi blog tersebut untuk mengetahui tanggapan dari pengunjung lain.

Faktanya tidak semua pertanyaan bisa dijawab melalui komentar karena mungkin jawabannya panjang misalnya cara custom domain blogspot.Lalu bagaimana caranya supaya pengunjung tetap mendapatkan jawaban yang lengkap?Mudah saja kok yaitu dengan cara membuat artikel yang topiknya seputar pertanyaan tersebut.Dengan cara ini anda akan memperoleh 2 keuntungan sekaligus pengunjung bisa mendapatkan jawaban yang lengkap dan jumlah artikel anda akan bertambah.Inilah yang saya maksud mencari ide artikel berbasis pengunjung blog semakin banyak pertanyaan yang masuk semakin banyak pula ide artikel yang bisa anda dapatkan.Termasuk dalam kategori ini adalah pertanyaan-pertanyaan yang masuk melalui form contact us.Mengingat manfaat yang bisa anda dapatkan dari komentar yang berupa pertanyaan ataupun melalui form contact us alangkah baiknya jika blog anda mempermudah pengunjung blog untuk berkomentar dan sediakan form contact us.Baca Juga : 3 Cara Mudah  Membuat Postingan Tiap Hari

Bagaimana dengan anda apakah pernah mencari ide artikel berbasis pengunjung blog?
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar