--> Skip to main content

Paket Internet Paling Murah Kuota Berlimpah

Paket Internet Paling Murah Kuota Berlimpah-Koneksi internet merupakan sarana yang paling penting bagi seorang blogger jika koneksinya lancar harga terjangkau dan kuotanya memadai aktifitas blogging tidak akan menemui banyak  kendala.Koneksi internet di Indonesia umumnya menerapkan sistem paket dengan berbagai macam variasi harga dan jenis paket namun untuk menemukan  paket internet yang murah dan kuota berlimpah tidak mudah kecuali paket yang harganya mahal bisa dengan mudah ditemukan misalnya untuk paket internet regular kuota 2 GB paling tidak harus merogoh kocek Rp.50.000/bulan dan itu belum jaminan koneksinya akan lancar.Baca Juga : Cara Memilih Paket Internet agar Anda Tidak Kecewa

Paket Internet

Bagi seorang blogger yang aktif saya rasa kuota sebesar 2 GB tidak akan mencukupi minimal 5 GB baru cukup jika sering up load atau streaming You Tube kebutuhannya akan semakin membengkak.Jika anda seorang publisher Google adsense yang aktif posting  dan upload video ke You tube apalagi jika memiliki banyak blog paket internet kuota melimpah wajib hukumnya.Sebagai perbandingan untuk mengelola blog mediakompilasi ini kebutuhan kuota internet saya lebih dari 3 GB padahal cuma posting dan blogwalking.

Disitulah yang terkadang menjadi dilema bagi sebagian besar blogger termasuk saya sendiri disisi lain ingin aktif blogging namun dilain sisi terbentur masalah biaya.Bagi blogger pemula berkantong tipis dan belum bisa menghasilkan uang seperti saya jika harus mengeluarkan modal untuk membeli paket internet 5 GB seharga Rp.100.000/bulan cukup memberatkan.Saya sendiri sebenarnya yakin jika blog saya sudah ramai pengunjung kemudian saya pasang iklan adsense untuk menghasilkan Rp.100.000/bulan($8) tidak terlalu sulit namun masalahnya saya tidak tahu kapan blog saya akan ramai pengunjung 6 bulan,1 tahun atau lebih dari itu?Belum lagi resiko yang harus dihadapai misalnya blog ternyata sepi pengunjung,peringkat tak kunjung naik atau kena banned sebelum PO.

Saya sendiri lebih memilih cara aman pertimbangannya sayang jika sudah mengeluarkan banyak modal ternyata blog tak menghasilkan uang yaitu dengan cara memilih paket internet yang paling murah namun kuotanya berlimpah,memangnya ada?tentu ada karena sudah 2 bulan ini saya berlangganan paket tersebut dan faktanya walaupun saya posting dan blogwalking tiap hari kuotanya masih sisa lumayan hemat bukan?.Baca Juga : Paket Internet Mengekang Kebebasan Ngeblogku

Anda tertarik untuk berlangganan paket tersebut?jika tertarik ada syaratnya agar penggunaan kuotanya bisa maksimal yaitu anda harus memiliki waktu luang antara jam 00:00-12.00 jika tidak saya tidak menyarankan.Saya sendiri bisa maksimal ngeblog dengan paket tersebut karena profesi saya sebagai tukang sembako jadi saya bisa ngeblog sambil jaga toko.Paket internet tersebut bernama Super Ngebut dari XL.Paket ini terbagi menjadi 2 tarif yaitu Paket 30 ribu dan paket 55 ribu.Paket yang pertama kuotanya 5GB berlaku dijam 00:00-12.000+500 MB berlaku 24 Jam sedangkan paket yang kedua kuotanya 11GB berlaku dijam 00:00-12.00+1GB berlaku 24 jam kecepatannya hingga 7,2 Mbps.

Jika anda tertarik cara registrasinya cukup mudah tinggal menekan *123# pilih super ngebut.Satu hal lagi dan ini penting untuk diperhatikan paket internet super Ngebut XL hanya bisa digunakan dijaringan 3G jadi pastikan daerah anda terjangkau sinyal 3G dan jangan lupa jika akan menggunakan kuota dijam 00:00-12.00 anda harus restart koneksi internetnya(Disconnect lalu connect kembali) terlebih dahulu.Selain untuk registrasi menu *123# juga bisa digunakan untuk cek kuota dan stop berlangganan.Semoga bermanfaat.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar