--> Skip to main content

Penghasilan dari Jasa Iklan diblog Kenapa tidak dicoba?

Penghasilan dari Jasa Iklan diblog Kenapa tidak dicoba?-Banyak cara yang bisa ditempuh untuk menghasilkan uang dari blog namun yang paling populer adalah dari program PPC seperti Google adsense,review berbayar atau jasa iklan mandiri.Dari ketiga cara tersebut mayoritas yang dipilih blogger adalah PPC dan dari sekian program PPC yang paling favorit adalah Google Adsense.Hal ini sangat berlalasan karena mencari uang dari PPC caranya cukup mudah karena tinggal memasang iklan kemudian menunggu ada yang mengklik iklan.
Jasa Iklan
Google Adsense meskipun sampai saat ini masih yang terbaik namun bukannya tanpa tantangan selain harus selalu mematuhi kebijakan program yang sudah ditetapkan google adsese penayang juga dihadapakan pada kenyataan bahwa sekarang ini penghasilan penayang adsense semakin berkurang akibat banyaknya pengguna internet yang memasang aplikasi Adblock dibrowsernya akibatnya iklan tidak bisa tampil diblog tentu ini sebuah kerugian bagi penayang google adsense.

Berdasarkan informasi dari bedahtekno.com yang mengutip dari laman Android data bahwa menurut Pagefair studies menyimpulkan bahwa ditahun 2014 aplikasi pemblokir iklan(Adblock) telah dipakai oleh kurang lebih 144 juta pengguna meskipun Cuma 5% dari total populasi penguna internet diseluruh dunia fakta ini tetap menjadi ancaman bagi perusahaan periklanan seperti Google adsense.

Ditahun ini jika pengguna Adblock di Indoesisa semakin banyak blogger harus bekerja keras agar penghasilan dari blog tidak menurun.Salah satu alternatif yang bisa dilakukan blogger adalah mencari sumber penghasilan dari cara lainnya dan menurut saya yang paling rekomended adalah jasa iklan mandiri karena sudah banyak blogger yang sukses menghasilan uang dari cara ini meskipun syaratnya tidak mudah seperti domain TLD,Trafik minimal 500 atau 1000 Pageview,Alexa ramping.Hal itu bisa diraih asalkan konsisten membangun blog.

Kelebihan dari jasa iklan mandiri ini adalah tidak tekena dampak dari pemasangan Adblock terbukti ketika saya mencoba mengaktifkan Adblock dibrowser saya iklan iklan mandiri masih bisa tampil dengan baik.Namun untuk menemukan advertiser yang mau memasang iklan diblog anda tidak mudah butuh proses dan anda harus aktif menhubungi advertiser.Selain itu blog anda juga harus secara tegas menyatakan menerima pemasangan iklan mandiri.

Nah…inilah yang sedang saya lakukan kemarin saya mencoba menambahkan menu pasang iklan yang mengarah kehalaman pasang iklan tujuannya jelas ingin memberitahukan kepada advertiser kalau blog media kompilasi menerima jasa pemasangan iklan dan supaya bisa menarik minat advertiser tentu saja saya harus transparan menampilkan data-data blog yang akurat.Saya sadar langkah ini tidak bisa secepatanya menghasilkan namun ibarat pemilik ruko yang mau menyewakan kiosnya tidak langsung akan mendapatkan penyewa itu didunia offline palagi ini didunia online jadi tidak ada salahnya untuk dicoba.Baca juga :Setelah Google Adsense Apa Target berikutnya?

Bagaimana hasilnya?Tunggu kabar berikutnya jika ada perkembangan yang postif pasti akan saya sampaikan disini.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar