--> Skip to main content

Tak Kunjung Diterima Adsense Ini Solusinya

Tak Kunjung Diterima Adsense Ini Solusinya-Memiliki akun google adsense saya yakin masih menjadi keinginan setiap bloger Indonesia terbukti diforum-forum yang membahas adsense masih banyak blogger yang curhat soal adsense terutama yang tak kunjung diterima.Sekali dua kali mungkin masih bisa memaklumi tapi kalau sudah berkali-kali tentunya menjadi pertanyaan besar kenapa saya tak kunjung diterima?

Jika anda tidak berbesar hati menerima kenyataan tersebut yang timbul adalah putus asa jadi malas ngeblog dan lebih parah lalgi kalau sampai gantung komputer.Ditolak adsense memang membuat sakit hati apalagi jika anda sudah berusaha semaksimal mungkin.Kebetulan saya sendiri pernah ditolak adsense sampai 3 kali namun kejadian tersebut tidak membuat saya putus asa dan ngeblog seperti biasanya dan setelah 2 tahun berlalu saya coba lagi untuk daftar dan diterima.Baca juga : Akhirnya Daftar Google Adsense Langsung diterima Sebuah Pengalaman tak Terlupakan
Diterima adsense
Usaha apa yang saya lakukan setelah ditolak adsense sehingga saya bisa diterima?Nah…Pada kesempatan kali ini saya ingin berbagi pengalaman seputar usaha yang saya lakukan agar bisa diterima google adsense.

1.Saya mempelajari alasan kenapa blog saya ditolak adsense.
Pertama kali saya daftar adsense tanggal 04/07/2012 dengan menggunakan blog niche dan ditolak kemudian setahun kemudian mendaftarkannya lagi namun tetap saja ditolak.Penasaran saya membuat blog baru lagi kemudain saya daftarkan lagi hasilnya sama ditolak alasannya situs tidak sesuai dengnan kebijakan google dan saya rasa alasan ini merupakan alasan yang klasik dan multi tafsir sehingga saya tidak tahu apa-apa yang tidak sesuai tersebut,waktu itu saya menggunakan blogspot.

2.Saya lebih memilih membangun blog dan terus berlatih menulis artikel.
Saat itu saya masih newbie banget sehingga saya merasa mungkin artikel saya kurang berkualitas sehingga setelah penolakan yang ke-3 saya memutuskan untuk tidak mendaftar lagi saya fokus membangun blog sambil terus berlatih menulis artikel  dengan berbagai macam jenis artikel sebut saja artikel berbentuk daftar,review,berita,opini,download,study kasus,profil.Saya berpikiran kalau saya terbiasa menulis dengan berbagai variasi artikel maka kualitas yang dihasilkan akan semakin baik.Tak heran jika waktu itu saya membuat beberapa blog untuk berlatih dari topik bisnis,elektronika,memasak ataupun campuran.Dari seringnya berlatih membuat saya tahu artikel seperti apa yang bisa mendatangkan pengunjung dari mesin pencari dan ini merupakan elemen penting sebagai syarat untuk bisa diterima google adsense.            

3.Saya banyak belajar tentang cara mendaftar adsense agar cepat diterima.
Sebelum memutuskan untuk mendaftar lagi saya banyak belajar dari blogger yang sudah sukses menjadi publisher adsense khususnya tentang cara mendaftar agar cepat diterima.Kesimpulan yang bisa saya ambil dari mereka adalah jika mau mendaftar google adsense gunakan template yang sederhana,navigasi jelas,artikel unik,jumlah kata minimal 30,gambar unik jumlah artikel yang memadai minimal 30 artikel,hindari memasang link keluar.Baca juga : Daftar Google Adsense diterima,Ini Dia Blogger yang paling Berjasa Membantu Saya

Jika sampai saat ini anda belum juga diterima google adsense jangan putus asa dan tetap semangat membangun blog.Saya yakin jika artikel anda berkualitas dan rutin mendapatkan trafik dari mesin pencari suatu saat blog anda akan diterima.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar