--> Skip to main content

5 Kesalahan Mengelola Toko Online Penghalang Kesuksesan

MEDIAKOMPILASI.COM, 5 Kesalahan Mengelola Toko Online Penghalang Kesuksesan – Siapa yang tak tergiur untuk menekuni bisnis toko online atau E commerce? Pasarnya terbentang luas, modalnya tidak harus besar bahkan tidak harus memiliki toko fisik. Tak hanya itu sekarang ini siapapun bisa jualan online atau mengelola toko online hanya bermodalkan Ponsel dan akun media sosial.Produknya juga beragam muai dari elektronik hingga kuliner.

5 Kesalahan Mengelola Toko Online

Meski terlihat mudah mengelola toko online faktanya masih banyak Kesalahan mengelola toko online yang kerap dilakukan baik disadari atau tidak oleh pebisnis sektor ini baik yang masih pemula atau yang sudah lama. Kesalahan–kesalahan tersebut jika kerap dilakukan justru akan menjadi penghalang kesuksesan, buka toko online sudah lama tapi pembeli bisa dihitung dengan jari atau belum ada transaksi sama sekali.

Itulah mengapa bagi Anda yang ingin serius terjun ke bisnis Toko online atau jualan online sebaiknya mengetahui Kesalahan mengelola toko online agar bisa sedini mungkin menghindarinya. Apa saja kesalahan-kesalahan tersebut? Simak Informasinya berikut ini :

Baca Juga :
Toko Online Vs Google Adsense Mana Lebih Menjanjikan?
5 Manfaat Membangun Tim Bisnis Toko Online
Mau Usaha Online Shop? Koneksi Internet No.1

5 Kesalahan Mengelola Toko Online yang Wajib dihindari 


1.Melakukan Pemasaran Pasif
Satu hal yang wajib dilakukan dalam bisnis toko online adalah melakukan pemasaran secara terus menerus, jadi salah besar jika anda berpikiran, “AH..Pembeli akan datang sendiri yang penting punya lapak online atau website toko online”. Jika Toko Offline hal itu mungkin saja bisa terjadi asalkan tokonya terlihat pembeli dan tertarik memang akan datang sendiri namuan dalam bisnis toko online dimana medianya Internet agar pembeli bisa menemukan toko online anda perlu melakukan strategi pemasaran aktif seperti promosi diberbagai media sosial, mengiklankan toko online atau melalui artikel/video marketing.

2.Melakukan Penawaran Terselubung
Kerap saya temukan di media sosial dimana ketika memasarkan sebuah produk tidak transparan terutama dalam masalah harga atau tidak disebutkan berapa harganya jika ada yang bertanya jawabnya Silahkan Inbox. Ini tentu akan menimbulkan banyak pertanyaan bagi pembeli bisa jadi menganggap toko onlinenya meragukan.

Jika memang ingin mendapatkan kepercayaan dari pembeli seharusnya cantumkan data produk secara lengkap muai dari foto produk, deskripsi produk, harga hingga nomor kontak.

3.Promosi Salah Sasaran
Ini juga kerap saya temukan dimana promosi produk dilakukan ditempat yang tidak sesuai misalnya saja jualan online di akun facebook pribadi kalau sesekali mungkin masih bisa dimaklumi tapi kalau setiap status jualan terus lama-lama akan membuat tidak nyaman bisa –bisa malahan diblokir pertemanannya.

Alangkah baiknya jika akan mempromosikan produk melalui media sosial pilihlah grup atau halaman facebook yang berhubungan dengan produk yang akan dijual. Misalnya mau jualan produk jaringan internet bisa mencari grup khusus jaringan internet.

4.Marketing Serba Gratisan
Dalam bisnis, efesiensi biaya operasional memang diperlukan agar keuntungannya bisa maksimal namun untuk urusan promosi mau tak  mau perlu mengeluarkan modal agar hasilnya maksimal misalnya untuk artikel marketinga atau memasang iklan cotohlah situs marketplace besar sekelas tokopedia tidak hanya mempromosikan tokonya di Google tapi juga melalui media televisi atau artikel marketing meski brand nya sudah cukup kuat namun promosi tetap dilakukan.

Jika toko online anda ingin sukses jangan hanya terpaku pada marketing secara gratis meskipun mungkin saja bisa menghasilkan penjualan namun konversinya kurang memuaskan. Dengan mempromosikan produk anda secara berbayar secara tidak langsung akan meningkatkan kepercayaan pembeli  karena bisa menunjukkan toko online anda profesional.

5.Website Kurang Profesional
Dalam bisnis toko online Website memiliki peranan yang penting dimana nantinya target konsumen akan diarahkan kesana atau befungsi sebagai landing page. Apa jadinya jika anda sudah bersusah payah mempromosikan produk anda ketika target konsumen sudah mengunjungi website toko online tapi tampilan websitenya apa adanya atau terkesan tidak profesional terlebih lagi jika menggunakan domain gratisan.

Itulah 5 Kesalahan Mengelola Toko Online Penghalang Kesuksesan yang bisa saya bagikan pada kesempatan kali ini Semoga Bermanfaat dan Sukses Untuk Anda!
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar