--> Skip to main content

Tips Meningkatkan dan Menjaga Stamina Tubuh

MEDIAKOMPILASI.COM - ''Stamina" adalah kemampuan tubuh untuk melakukan aktivitas fisik selama jangka waktu tertentu. Menjaga stamina tubuh adalah suatu keharusan. Tubuh yang mempunyai stamina tinggi pasti akan mempunyai daya tahan tubuh yang kuat. Karena sebenarnya untuk membentuk stamina kuat langkah pertama yang dibutuhkan adalah daya tahan tubuh. Dengan daya tahan tubuh hebat pasti hidup kita akan damai dan terhindar dari stress yang membuat kita tidak produktif .

stamina

Lalu bagaimana cara meningkatkan stamina pada tubuh?

Caranya sebenarnya banyak sekali ada cara instan dan ada cara yang bertahap. Cara cepatnya misalnya dengan minuman suplemen dan vitamin tertentu. Namun cara tersebut hanya untuk jangka waktu yang singkat. Di artikel ini saya sajikan cara alami yang bisa menjaga dan bahkan mingkatkan kemampuan atau stamina tubuh. Perlu dicatat, cara ini bukan cara instan sehingga diperlukan waktu untuk melihat hasilnya secara langsung.

Cara meningkatkan dan menjaga stamina tubuh


1. Makanan
Untuk mendapatkan stamina yang prima asupan gizi sangat penting. Pastikan kamu hanya makan makanan berat di waktu pagi dan siang saja. Karena pada saat itu tubuh akan cenderung aktif dan membutuhkan energi banyak. Pastikan kamu juga sarapan pagi tidak terlalu banyak, sediakan segelas susu saat pagi hari. Susu dapat membantu kamu tetap kenyang. Selain itu konsumsi buah-buahan saat siang hari juga sangat baik.

Perbanyak makan sayur-sayuran dan buah. Mengonsumsi makanan tersebut selain mengandung banyak vitamin, mineral, serat yang baik untuk percernaan, menurunkan obesitas juga menurunkan kolesterol. Oleh karena saat kecil kita sangat dianjurkan untuk mengonsumsi sayuran hijau dan buah.

2. Jangan sampai kekurangan cairan
Selain asupan makanan yang cukup untuk produksi enegi dalam tubuh, cairan juga sangat penting. Pastikan kamu meminum air yang cukup setiap harinya. Terlebih lagi jika kamu orangnya selalu aktif (kerja dilapangan). Kekurangan cairan dapat membuat otot lesu dan bahkan malas melakukan sesuatu.

3. Melatih stamina fisik (tingkatkan stamina secara bertahap)
Setelah asupan untuk energi cukup, langkah selanjutnya yaitu melatih fisik. Saya mempunyai metode yang bagus untuk latihan fisik ini. Meskipun metode ini agak kolot, tetapi sangat baik untuk melatih stamina tubuh. Lakukan hal ini setiap pagi untuk meningkatkan stamina secara bertahap.

Untuk melatih tangan bisa melakukan push-up, cukup 10x saja setiap pagi. Jika dirasa 10x terasa mudah tingkatkan menjadi 12x begitu seterusnya. Kemudian untuk melatih otot perut lakukan sit-up 10x setiap pagi. Jika sudah dirasa mudah tingkatkan secara bertahap. Terakhir untuk melatih kaki dan paha silahkan berdiri, kemudian ayunkan satu kaki ke depan dan lakukan turun kemudian naik lagi (posisi kaki yang diayunkan tetap lurus kedepan jangan sampai ditekuk). Pastikan kamu melakukan seimbang antara kaki kiri dan kanan.

4. Istirahat yang cukup
Stamina yang prima butuh istirahat yang cukup. Dengan istirahat otot-otot tubuh akan menjadi rileks sehingga membuat tubuh menjadi segar kembali ketika bangun. Hindari begadang sampai larut malam, lebih baik tidur cepat dan cepat bangun daripada tidur kemalaman tapi telat bangun. Baca : kiat jitu untuk mengatasi budaya telat bangun pagi .

5. Latih/atur pernapasan
Langkah terakhir untuk melatih dan menjaga stamina adalah melatih pernapasan. Penyebab stamina kamu menurun adalah cepat capek, dan penyebab kamu cepat capek adalah pernapasan yang pendek atau tidak teratur. Salah satu metode yang ampuh untuk melatih pernapasan adalah dengan lari santai di sore atau pagi hari. Pada saat lari atur keluar masuknya napas secara teratur. Pada saat pertama kali kamu mungkin agak kesusahan namun lama kelamaan setelah bisa mengatur napas saya jamin pasti saat itu juga stamina sudah meningkat.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar