--> Skip to main content

Cara Menata Barang Toko Grosir Sembako Supaya Terlihat Menarik

Cara Menata Barang Toko Grosir Sembako Supaya Terlihat Menarik-Tahukah anda tampilan sebuah toko grosir sembako sangat mempengaruhi kedatangan pembeli? Jika tampilannya terlihat penuh sesak barang semakin menandakan toko grosir tersebut lengkap barangnya sehingga pembeli tak sungkan-sungkan untuk berbelanja karena yakin semua barang yang dicari dijual di toko grosir tersebut.Itulah sebabnya tampilan toko grosir sembako menjadi salah satu daya tarik bagi pembeli terutama bagi pelanggan baru.
Baca juga : Cara Membuka Usaha Grosir Sembako

Jika anda baru membuka toko grosir sembako hal pertama yang perlu anda lakukan adalah menata barang dagangan supaya terlihat menarik.Agar tampilan terlihat menarik memerlukan peralatan pendukung diantaranya etalase,rak,gantungan.Sebagai bahan perbandingan berikut ini saya berikan contoh cara menata barang disebuah toko grosir sembako.Anda tidak harus meniru persis sesuaikan dengan ukuran toko grosir sembako anda.Silahkan simak foto-foto berikut ini:

Toko Grosir Sembako
Etalase (Klik untuk memperbesar)

Toko Grosir Sembako
Rak dari triplek 

Toko Grosir Sembako
Rak dari Besi

Toko Grosir Sembako
Gantungan dari pipa besi

Toko Grosir Sembako
Gantungan


Penjelasan:

1.Etalase digunakan untuk memjang obat-obatan,shampo,hand body,pemutih wajah dan lain lain diletakkan dibagian depan toko dan biasanya sekaligus tempat yang berfungsi sebagai kasir
2.Rak terbuat dari triplek tebal atau besi digunakan untuk memajang makanan ringan,susu kaleng,sarden,plastik,minuman berenergi,buku tulis dan lain lain
3.Gantungan yang terbuat dari pipa besi digunakan untuk memajang permen,kopi sachet,energen,bumbu racik,shampo sachet,deodorant sachet,pembalut sachet,minuman sachet,susu sahet,
4.Minuman kemasan dipajang dengan cara ditumpuk ditempat tersendiri sehingga kelihatan pembeli
5.Tepung terigu,gula pasir atau beras dipajang dengan cara ditumpuk meninggi
6.Minyak curah dipajang dibagian depan toko grosir dengan mengunakan jerigen isi 16 kg

Perlu dicatat meskipun sebaiknya menata barang agar telihat penuh jangan lupa untuk menyisakan sedikit ruang untuk pembeli sehigga jika toko grosir sembako sedang ramai pembeli tidak sampai berjubel yang tentunya akan mengganggu kelancaran dalam pelayanan ataupun dalam distribusi barang.

Untuk mempermudah akses masuknya barang dari distributor yang biasanya rutin memasok kebutuhan toko grosir sembako seperti Indomarco,Unilever,Wings,Artaboga dan lain-lain sebaiknya sediakan tempat khusus artinya tidak berpindah-pindah sehingga pas barangnya datang sudah ada tempatanya sehingga proses bongkarnya lebih cepat dari pada harus diletakkan didepan toko dulu harus kerja 2 kali.

Demikianlah informasi seputar Cara Menata Barang Toko Grosir Sembako Supaya Terlihat Menarik-mudah- mudahan bermanfaat untuk bisnis anda terima kasih sudah berkunjung.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar