--> Skip to main content

Tripod HP Takara 173 A Murah Berkualitas

Tripod HP

MEDIAKOMPILASI.COM – Tanpa tripod HP membuat video Youtube jadi agak ribet terutama untuk video yang pengambilan gambarnya dalam ruangan atau obyeknya diam. Itulah mengapa jika Anda ingin menjadi seorang kreator YouTube perlu memiliki Tripod Hp. Jika memang memiliki modal yang cukup Silahkan membeli Tripod HP yang bagus cirinya kokoh, berat dan tingginya lebih dari 1 Meter.

Jika memang modalnya memang terbatas tripod HP yang akan saya review kali ini bisa menjadi solusi. Takara tipe ECO 173A merupakan tripod yang bisa digunakan untuk segala jenis kamera mulai dari kamera DSLR, kamera saku, Miroless hingga kamera HP.

Tripod HP Takara 173 A terbilang cukup ringan karena bobot totalnya cuma 380 gram saja. Hal ini disebabkan karena bahan utamanya terbuat dari alumunum, ringan tapi kuat. Meski ringan namun Tripod ini mampu menopang beban hingga 2,5 Kg.

Baca Juga : 5 Jenis Kamera Terbaik Bermain YouTube

Terdiri dari 3 bagian yang bisa ditarik ulur kemudian dikunci sehingga bisa mendapatkan ketinggian yang sesuai dengan kebutuhan. Tinggi minimalnya 35 cm jadi cukup berguna saat merekam video dengan low Angle.

Sedangkan tinggi maksimalnya 1 meter 6 cm cocok sekali untuk pengambilan gambar medium angle namun untuk pengambilan High Angle agak terbatas kecuali objeknya rendah atau pendek. Tapi itu bukan jadi masalah karena sudut pengambilan gambar atau video umumnya menerapkan low dan medium angle.

Bahan penopangnya terbuat dari alumunium bulat dengan diameter 1, 6 cm cukup mudah untuk digenggam pakai tangan.

Pada bagian atas terdapat 4 pengatur atau pengunci masing-masing berguna untuk  menambah ketinggian penopang tengah,  mengatur posisi vertikal atau horisontal, mengatur posisi kebawah atau keatas dan memutar tripod 360 derajat.

Secara umum Tripod HP Takara 173A ini cukup layak digunakan untuk membuat video meskipun  harganya murah dan tingginya terbatas. Namun karena tripod ini sangat ringan cukup riskan jika digunakan pada saat ada angin besar atau diletakkan diposisi lantai atau tanah yang tidak rata dengan menggunakan ketinggian tripod maksimal.

Tripod HP ini cocok sekali untuk pemula karena harganya cukup terjangkau dari pada membeeli tripod yang ukurannya lebih kecil lebih baik pilih tripod ini.

Untuk lebih jelasnya bisa tonton video unboxingnya dibawah ini :

youtube image


Bagaimana tertarik? Silahkan klik link pembelian yang ada dideskripsi video.

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar